Rabu, 11 April 2012

PALESTINA PRA PENAKLUKAN ISLAM (Bag. 1)

Palestina dalam Sejarah : Palestina Sebelum Penaklukan Islam (Bagian 1)




Bangsa Kan’an Yang pertama mendiami Palestina
-    Sejumlah ahli arkeologi berpendapat, suku Nathofiyah adalah manusia pertama yang mendiami wilayah utara Al-Quds, wilayah pantai dan di goa-goa dekat gunung Karmel, kira-kira pada 14000 – 8000 tahun SM.

-    Pada tahun 8000 – 4500 SM. Mulailah manusia mendiami satu wilayah (tidak berpindah-pindah), di Kota Jericho tahun 8000 SM tampak tanda-tanda sebagaimana para ahli perkirakan, seperti bangunan yang merupakan bangunan pertama di dunia. tetapi tidak diketahui siapa yang mendiaminya. Sementara itu, di Abu Syasyah, dekat Ramallah, tampak tanda-tanda keberadaan sejumlah suku yang mendiami wilayah tersebut, kira-kira 3500 SM1.

-    Pada awal sejarah pencatatan menunjukan bahwa kabilah-kabilah Arubiyah (bangsa Kan’an, Amoriyah, Yabusiah, dan Finokiyah) adalah bangsa yang paling pertama mendiami wilayah Palestina, berdasarkan kesepakatan para ahli sejarah barat maupun timur, yaitu kira-kira pada tahun 2500 SM. Mereka menetap di wilayah pantai dan gunung-gunung. Maka Palestina suka disebutkan sebagai tanah Kan’an, karena yang mendiaminya bangsa Kan’an. Adapun Yabusiah, mereka mendiami kawasan Al-Quds dan membangun kota di sana yang dinamakan kota Yabus. Dengan demikian bangsa Palestina saat ini adalah keturunan suku-suku tersebut. Suku Kan’an membangun 119 kota. Sementara bangsa Yahudi tidak ada ada satupun tanda-tanda pernah mendiami kawasan in. sebagaimana disebutkan kitab Taurat maupun Injil2.

-    Pada tahun 2000 s/d 1200 SM. Wilayah ini dipimpin Haksus3. Wilayah ini bisa menyempit dan meluas, tergantung siapa yang memerintahnya. Namun wilayanya tak sampai keluar kawasan Syam.

Bangsa Mesir di Palestina

Pada masa 1550 – 1200 SM. Bangsa Mesir menguasai Palestina. Beberapa suku tiba di Palestina. Mereka berimigrasi dari Jazirah Ejah, terutama jazirah Keryat. Mereka mendiami selatan Palestina dan wilayah pantai antara Gaza dan Yafa dengan perintah Fir’aun di Mesir. Suku-suku ini membangun kota PLST. Sejumlah peninggalan dan kitab suci menunjukan hal ini. Selang beberapa saat maka berubah menjadi Palestina. Bangsa Yunani dan Romawi menamakan hal ini sebagai satu bagian dari keseluruhan. Lalu bercampurlah suku-suku yang lain. Suku asli bercampur dengan suku pendatang. Maka akhirnya orang menamakan suku ini dengan suku Palestina.

- AWG Information Center -

* Jama'ah Muslimin (Hizbullah) & Aqsa Working Group (AWG). 2010. Terjemahan Tarikh Filastin Al-QadimDiklat Kajian Al-Aqsa & Palestina. Depok, Jawa Barat, Indonesia. Mei 15-31.
1 Tarikh Filistin hal 13, La Thariqo gairo Jihad hal 42, Al-Thariq ila Quds hal 20, Tarikh Filistin Mushowwar hal 24 dan Arubatul Filistine hal 29.

2 Tarikh Filistin hal 10,14-16. Taurat Kitak Kejadian 3:11, La Thariqo gairo Jihad hal 43, Al-Thariq ila Quds hal 20-21, Tarikh Filistin Mushowwar hal 25.

3 AlTariq ilal Quds 21-23, Arubah Filistin fi Tarikh  hal 16 - 17.
4 Tarikh Filistin hal 10,18, Filistina Tarikh Mushowwar hal 26, Al-Thariq ilal Quds hal 21, Bidayah Wa Nihayah juz 3 hal 108 – 118.

Source : http://aqsaworkinggroup.com/sejarah-aqsa/palestina-dalam-sejarah-palestina-sebelum-penaklukan-islam-bagian-1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar